ms-sigli.go.id
SIGLI – Sabtu (13/6/2020) siang, Ketua Mahkamah Syar’iyah Sigli I.B Dr. H. Munir, S.H, M.Ag mengikuti simulasi ujian Profil Assessment dan Fit and Proper Test Calon Pimpinan Mahkamah Syar’iyah / Pengadilan Agama Kelas I.A seluruh indonesia. Kegiatan seleksi calon pimpinan itu di selenggarakan oleh Direktorat Jendral Badan Peradilan Agama MARI secara virtual melalui aplikasi Zoom mulai tanggal 08 Juni sampai dengan 26 Juni 2020. Berdasarkan tahapan pelaksanaan ujian seleksi yang telah ditetapkan oleh Badilag, seluruh peserta yang ikut dalam seleksi Calon Pimpinan MS/PA kelas I.A harus mengikuti simulasi ujian profil assessment dan Fit and Proper Tes pada tanggal 13 – 14 Juni 2020 (Sabtu-Minggu).

Dalam proses untuk simulasi itu, Dr. H. Munir, S.H, M.Ag dibantu oleh personil IT MS Sigli, mulai mempersiapkan perangkat meeting, jaringan internet, dan latar/background selama ujian sebagaimana arahan dan petunjuk dari pihak Ditjen Badilag. Sebelum ikut Simulasi, ia di wajibkan melengkapi Lembar Kehidupan Pegawai (LKP) terlebih dahulu. Selanjutnya simulasi dimulai secara virtual melalui link Zoom meeting dengan password setiap sesi penguji yang telah di berikan pihak panitia seleksi. Selama 1 jam 30 menit mengikuti simulasi itu, ia di pandu secara interaktif oleh pihak panitia ditjen.
Menurut jadwal yang telah dirilis, Kegiatan Profil Assesement dan Fit and Proper Test itu akan di buka secara resmi oleh Dirjen Badilag MARI Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H, M.H pada hari Senin (15/6/2020), dan disiarkan secara langsung (live streaming) melalui tautan link https://youtu.be/SB-yfCbj9o0. Sebagai peserta nomor urut pertama, Ketua MS Sigli Dr. H. munir, S.H, M.Ag menyatakan bahwa ia telah siap mengikuti ujian fit and proper test tersebut, ia berharap mendapatkan nilai terbaik dan salah satu peserta yang dinyatakan lulus dalam ujian seleksi calon pimpinan MS/PA Kelas 1.A tersebut.
(FR)